Scroll Untuk Melanjutkan Membaca
BUDAYAPARIWISATA

Sumur Awisan Mangkung Bukti Sejarah Raden Adipati Singaperbangsa di Kalibuaya

×

Sumur Awisan Mangkung Bukti Sejarah Raden Adipati Singaperbangsa di Kalibuaya

Sebarkan artikel ini
sumur yang letaknya di Dusun III Cita Jaya RT 16 RW 06. Desa Kalibuaya Kecamatan Telagasari Kabupaten Karawang
sumur Awisan Mangkung yang letaknya di Dusun III Cita Jaya RT 16 RW 06. Desa Kalibuaya Kecamatan Telagasari Kabupaten Karawang (Foto : Agus Sopyan/potretjabar.com)

Butuh perhatian Pemerintah Kabupaten Karawang 

PJ. KARAWANG –  Sebuah sumur  yang letaknya  di Dusun III Cita Jaya RT 16  RW 06. Desa Kalibuaya Kecamatan Telagasari Kabupaten Karawang menjadi saksi bisu sejarah Bupati pertama Karawang yakni Abadinya Raden Adipati Singaperbangsa, Sumur yang diberi nama Awisan Mangkung ini konon katanya sumur itu membawa berkah bagi siapa saja yang bermandi di sumur tersebut.

Kuncen alias perawat sumur tersebut diketahui masih keturunan dari Abadinya Raden Adipati Singaperbangsa, yakni Dartim (67),  Ia menceritakan, dahulu daerah itu selalu kekurangan air atau kekeringan pada waktu itu leluhur Ia Raden Adipati Singaperbangsa bermunajat dan menggulingkan sesuatu benda namun kemudian munculah air hingga sampai saat ini.

Ruangan menuju sumur Awisan Mangkung
Ruangan menuju sumur Awisan Mangkung (Foto : Agus Sopyan/potretjabar.com)

Sebelumnya sumur Awisan Mangkung ini kata Dartim,  dikelilingi akar – akar dari pepohonan besar kendati begitu air nya tetep jernih, kemudian pada waktu itu Kakek ia merapihkan agar terbentuk menjadi sumur.

“Sumur ini sama Kakek saya dirapihkan supaya menjadi sebuah sumur, Akar akarnya ditebas – tebasi supaya berbentuk sumur, ” kata Dartim kepada potretjabar.com menceritakan.

Setelah terbentuk menjadi sebuah sumur lanjut Ia, Kakeknya berpesan kepada ayahnya agar menjaga dan merawat sumur Awisan Mangkung agar tetap dimanfaatkan dan dilestarikan.

Kuncen alias perawat sumur tersebut diketahui masih keturunan dari Abadinya Raden Adipati Singaperbangsa, yakni Dartim (67
Dartim (67) Kuncen alias perawat sumur tersebut diketahui masih keturunan dari Abadinya Raden Adipati Singaperbangsa

Sumur Awisan Mangkung ini juga banyak didatangi pengunjung, bahkan dari luar daerah seperti, Cibitung, Bekasi Kota juga Bogor bahkan artis, mereka datang kemari hanya untuk sekedar mandi di sumur Awisan Mangkung konon katanya akan mendapat keberkahan dari Tuhan yang maha Esa.

BACA JUGA :  Paguron Syahbandar Kari Madi di Garut Ajarkan Budaya dan Seni Bela Diri

“Banyak yang berkunjung dari luar Kabupaten Karawang seperti Cibitung , Bogor ,  Bekasi , Tanggerang, Serang bahkan ada yang datang dari Provinsi Lampung  dan Sumatara Selatan bahkan juga datang Aktris Komedian Daus Mini pernah mandi di Sumur ini untuk meminta keberkahan dari Allah SWT, “ujar Dartim.

Pengunjung sumur Awisan Mangkung
Pengunjung sumur Awisan Mangkung

” Bahkan kakek saya bercerita pernah melihat  Syehk Qhuro berwudhu di Sumur ini, “tambah Ia.

Ditambahkan  Kepala Desa Kalibuaya  Nana Mulyana mengatakan, sumur Awisan Mangkung adalah sejarah religi dan aset daerah Kabupaten Karawang. Namun sangat disayangkan kurang diperhatikan oleh  Dinas Pariwisata Kabupaten Karawang.

Padahal kata Ia, sumur Awisan Mangkung ini jika dibenahi dapat dijadikan objek wisata religi,  Ia juga sebagai Pemerintah Desa sangat mendukung jika di wilayahnya dijadikan Desa Wisata.

“Sangat disayangkan Pemkab Karawang kurang Peduli dari Sejarah Karawang, ” ungkap Nana.

Kepala Desa Kalibuaya Nana Mulyana
Kepala Desa Kalibuaya Nana Mulyana

Diketahui Raden Adipati Singaperbangsa, dikenal pula dengan sebutan Panembahan Singaperbangsa, Dalem Kalidaun atau Eyang Manggung, adalah Bupati Kabupaten Karawang pertama dan menjabat dari tahun 1633 sampai 1677 dengan gelar Adipati Kertabumi IV. (Gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: POTRETJABAR.COM