Example 360x660

PPK Pebayuran Gelar Kirab Pilkada

waktu baca 1 minutes
Minggu, 3 Nov 2024 18:58 0 30 Redaksi

PJ.BEKASI – PPK Pebayuran Kabupaten Bekasi gelar Kirab Pemilu 2024. Hal itu bertujuan untuk menarik partisipasi masyarakat untuk menggunakan hal pilihnya pada tanggal 27 November 2024.

Example 360x660

Camat Pebayuran Hasim Adnan mengatakan, Kirab Pilkada dalah wahana sosialisasi sekaligus untuk menyebarluaskan informasi tentang pemilu kepada masyarakat untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pilkada Serentak tahun 2024.

“Dan melalui Kirab ini bisa di sosialisasikan terkait tahapan Pilkada 2024 dan kapan hari pemungutan suara, berikut bisa mengetahui calonnya siapa saja dan dalam hal untuk meningkatkan partisipasi dan menjadikan pemilih yang cerdas,”katanya, Minggu (03/11/24).

Kata Ia, Pada Pileg sebelumnya di Kecamatan Pebayuran sempat terjadi adanya perbedaan pendapat sehingga adanya keributan di kantor PPK Kecamatan Pebayuran.

Kendati demikian, pihaknya berharap untuk Pilkada serentak di tahun 2024 ini dapat berjalan sesuai harapan, hingga berjalan dengan aman dan kondusif.

“Di Pilkada Sekarang harapan saya apa yang sudah terjadi pada saat pileg atau pemilu 2024 itu tidak terjadi lagi,”ungkapnya.

“Kita bener-bener berkomitmen untuk betul-betul menyelenggarakan pemilu Tahun sekarang ini Pemilukada ini betul betul pemilu jujur adil dan transparan. Jadi hal tersebut tidak terjadi lagi di Pemilukada 2024 ini,”ujar Ia menambahkan.(lut)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x
x