PJ. BEKASI – Warga Cibitung digegerkan dengan temuan sosok mayat di dalam kontrakan tepatnya di Kampung Selang Cawu RT 005/013 Kelurahan Wanasari Kecamatan Cibitung Kabupaten Bekasi, Kamis (15/10/2020).
Informasi yang dihimpun di lokasi tempat ditemukannya mayat menyebutkan, mayat berjenis kelamin laki – laki tersebut berada didalam kosan dalam kondisi yang sudah membusuk.
Menurut seorang saksi, Rahmat (40) Ketua RT ,mayat membusuk di dalam kontrakan milik warga tersebut ditemukan sekitar jam 12.15 wib dan sudah 4 hari tidak terlihat.
”info warga laporan ke saya jam 12 lewat seperapat lah itu katanya bau busuk di dalam kontrakan ada yang meninggal di kontrakan langsung saya cek dulu,” jelasnya Rahmat.
Penemuan mayat lelaki Bernama Anton (40) tersebut dalam kondisi sudah membusuk menurut warga mayat parubaya itu adalah pekerja scurity pabrik ,sempat membuat dipenuhi warga yang berkerumun.
“Sempet empat hari yang lalu kumpul sama temen-temennya didepan kontrakan sambil bakar – bakar”lanjut Rahmat.
Sementara di lokasi tempat penemuan mayat,petugas jajaran Polsek Cikarang Barat langsung mengevakuasi dan membawa jasad korban ke Rumah Sakit Umum Daerah Cibitung untuk di lakukan otopsi, Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan dari Polsek Cikarang Barat. (Ade).