PJ. BEKASI – Memperingati hari ulang tahun Bhayangkara ke -75 Polsek Tarumajaya mendapatkan kejutan kiriman tumpeng dari Koramil 02 Tarumajaya, dengan di iringi anggota Koramil dan prajurit BKO Danramil menggotong tumpeng dari kantor Koramil 02 Tarumajaya ke Polsek Tarumajaya. Kamis ( 01/07/21).
Kapolsek Tarumajaya AKP. Edy Suprayitno mengatakan, acara ulang tahun Bhayangkara kali di laksanakan Secara sederhana dan terbatas aturan Protokol Kesehatan dimasa pandemi Covid19.
Perayaan syukuran HUT Bhayangkara ke-75 Polsek Tarumajaya ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng dari Koramil 02 Tarumajaya, dengan di iringi anggota Koramil dan prajurit BKO.
“Alhamdulillah, tanpa mengurangi rasa khidmat dan rasa syukur kami atas perayaan hari jadi Bhayangkara ke-75, yang terlaksana dengan ala kadarnya dan terbatas untuk Muspika beserta jajarannya, Saya AKP Edy Suprayitno beserta jajaran Polsek Tarumajaya mengucapkan banyak terima kasih atas respon kerja samanya, baik melalui ucapan maupun kiriman karangan bunga dari Muspika, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Ormas, pengusaha dan seluruh lapisan masyarakat yang ikut serta mengucapkan selamat hari jadi Bhayangkara ke-75”ucap Kapolsek, Kamis ( 01/07/21).
Selanjutnya dikatakan bahwa dalam tema Transformasi Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.
Polsek Tarumajaya beserta jajarannya berkomitmen untuk mengawal masyarakat dan menjadi garda terdepan memutus mata rantai Covid-19 serta terdepan dalam hal kepentingan masyarakat dan bangsa. Tambahnya
Dalam ulang tahun Bhayangkara kali ini Kapolsek Tarumajaya AKP Edy Suprayitno. SH, mendapatkan kejutan juga dari Camat Tarumajaya Dede Mauludin yang secara khusus Dateng dengan membawa kue Ulang Tahun dan diserahkan langsung ke Kapolsek Tarumajaya.(Dam)