Cegah COVID-19, BPBD Semprot Disinfektan di Desa Maja

waktu baca 2 menit
Senin, 7 Sep 2020 14:01        

Foto : Redaksi

PJ. MAJALENGKA – Meningkatnya kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Majalengka membuat Badan Pelaksana Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Majalengka melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Blok Ahad Desa Maja Selatan Kecamatan Maja Kabupaten Majalengka, Senin (7/9/20).

Example 360x660

Kepala Pelaksana BPBD Agus Permana menuturkan penyemprotan ini sebagai langkah pencegahan penyebaran virus corona (COVID-19).

Terlebih di desa Maja Selatan ini ada warga yang terkonfirmasi positif.

“Cairan yang disemprotkan mampuq membunuh bakteri dan virus seperti flu burung, flu babi, termasuk virus corona,” ujar Wakil Sekretaris Covid-19 Majalengka ini.

Penyemprotan ini juga dilakukan komitmen untuk terus mendukung pencegahan dan penyebaran virus corona, terutama di Kabupaten Majalengka.

Menurut dia, kegiatan disinfeksi ini dilakukan oleh sejumlah petugas dengan dilengkapi dengan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap untuk mengantisipasi paparan bahan kimia yang digunakan dan potensi COVID-19 yang ada.

“Penyemprotan ini juga untuk memastikan warga setempat merasa aman dan tidak khawatir dengan lingkungan tempat tinggalnya,” ujarnya.

Selain itu pihaknya juga telah melakukan serangkaian langkah preventif terhadap penyebaran

virus corona. Antara lain, pengecekan suhu tubuh, penyediaan cairan pembersih tangan atau hand sanitizer, edukasi hidup sehat, serta himbauan 3 M yakni wajib menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir.

“Kita berharap wabah corona ini bisa segera berakhir, sehingga kita dapat kembali bekerja secara optimal seperti sedia kala,”harapnya.

Ketua Taruna Merah Putih (TMP) Sabungan Simatupang memgatakan jika dulu pihaknya sudah melakukan penyemprotan di seluruh pondok pesantren dan tempat umum lainnya di Kabupaten Majalengka.

Penyemprotan sendiri sebagai langkah antisipasi penyebaran Corona Virus Disease. “Langkah ini diambil sebagai upaya preventif penyebaran COVID-19 di Majalengka. Terlebih penyebaran COVID-19 semakin tinggi belakangan ini,” tukasnya.(Sul/PJ).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x