Scroll Untuk Melanjutkan Membaca
JAWA BARAT

Mantap, Polres Karawang Raih Promoter Reward dari Lemkapi

×

Mantap, Polres Karawang Raih Promoter Reward dari Lemkapi

Sebarkan artikel ini

 

PJ. KARAWANG - Polres Karawang mendapatkan penghargaan promoter reward dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi). Penghargaan diberikan langsung oleh Direktur Lemkapi Edi Saputra Hasibuan kepada Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, S.I.K.,M.H. Pemberian penghargaan digelar di Aula Sarja Arya Racana Polres Karawang, Jumat (26/6/20), dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polres Karawang, Perwakilan Kapolsek Jajaran, Perwakilan Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran serta Tim dari Lemkapi. “Pemberian penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dan terimakasih kepada Polres Karawang Polda Jabar atas kinerjanya dan kompak bersama TNI dan Pemerintah Daerah, telah melakukan yang terbaik dalam melayani dan melindungi masyarakat ditengah pandemi, "kata Direktur Eksekutif Lemkapi, dalam keterangan Pers yang dirilis Humas Polda Jabar. " Serta melakukan banyak inovasi mulai dari mengembangkan kampung tangguh, pesantren tangguh dan inovasi lainnya dalam penanganan pandemi Covid-19 diwilayah Kabupaten karawang,”tambahnya. Sementara, Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, S.I.K.,M.H. menyampaikan terimakasih kepada Direktur Eksekutif Lemkapi dan Tim yang sudah hadir dan datang ke Polres Karawang. Kapolres juga menjelaskan, penanganan Covid-19 diwilayah Karawang mulai dari penaganan pasien pertama hingga pelaksanaan rapitd test maupun swab test yang dilakukan kepada masyarakat Kabupaten Karawang yang sangat antusias ikut dalam test dan tidak ada penolakan sama sekali. Diwilayah Karawang lanjut Kapolres, juga mengembangkan sekitar 27 lokasi kampung tangguh ditambah 3 pondok pesantren Tangguh yang ada ditiga wilayah di Kabupaten Karawang, bahkan Polres Karawang juga menyiapkan Asrama tangguh, semuanya sudah masing masing memiliki ketahanan pangan, ruang isolasi dan terpenuhinya Protokol kesehatan. “Kami berkomitmen bersama dengan 3 pilar yaitu TNI, Polri dan Pemda untuk bisa terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat karawang, dan tidak ada hal lain yang ingin dicapai selain untuk kemajuan Kab. Karawang,” ujar Kapolres.(Gus)
Direktur Lemkapi Edi Saputra Hasibuan saat memberikan Promoter Reward kepada Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, S.I.K.,M.H di Aula Sarja Arya Racana Polres Karawang, Jumat (26/6/2020), Foto : Irfan /potretjabar

PJ. KARAWANG – Polres Karawang mendapatkan penghargaan promoter reward dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi). Penghargaan diberikan langsung oleh Direktur Lemkapi Edi Saputra Hasibuan kepada Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, S.I.K.,M.H.

Pemberian penghargaan digelar di Aula Sarja Arya Racana Polres Karawang, Jumat (26/6/20), dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polres Karawang, Perwakilan Kapolsek Jajaran, Perwakilan Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran serta Tim dari Lemkapi.

“Pemberian penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dan terimakasih kepada Polres Karawang Polda Jabar atas kinerjanya dan kompak bersama TNI dan Pemerintah Daerah, telah melakukan yang terbaik dalam melayani dan melindungi masyarakat ditengah pandemi, “kata Direktur Eksekutif Lemkapi, dalam keterangan Pers yang dirilis Humas Polda Jabar.

” Serta melakukan banyak inovasi mulai dari mengembangkan kampung tangguh, pesantren tangguh dan inovasi lainnya dalam penanganan pandemi Covid-19 diwilayah Kabupaten karawang,”tambahnya.

Sementara, Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, S.I.K.,M.H. menyampaikan terimakasih kepada Direktur Eksekutif Lemkapi dan Tim yang sudah hadir dan datang ke Polres Karawang.

BACA JUGA :  Potret Kemiskinan Warga Cilebar Luput Perhatian Pemkab Karawang
Direktur Lemkapi Edi Saputra Hasibuan saat memberikan Promoter Reward kepada Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, S.I.K.,M.H di Aula Sarja Arya Racana Polres Karawang, Jumat (26/6/2020), Foto : Agus S /potretjabar
Direktur Lemkapi Edi Saputra Hasibuan saat memberikan Promoter Reward kepada Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, S.I.K.,M.H di Aula Sarja Arya Racana Polres Karawang, Jumat (26/6/2020), Foto : Irfan /potretjabar

Kapolres juga menjelaskan, penanganan Covid-19 diwilayah Karawang mulai dari penaganan pasien pertama hingga pelaksanaan rapitd test maupun swab test yang dilakukan kepada masyarakat Kabupaten Karawang yang sangat antusias ikut dalam test dan tidak ada penolakan sama sekali.

Diwilayah Karawang lanjut Kapolres, juga mengembangkan sekitar 27 lokasi kampung tangguh ditambah 3 pondok pesantren Tangguh yang ada ditiga wilayah di Kabupaten Karawang, bahkan Polres Karawang juga menyiapkan Asrama tangguh, semuanya sudah masing masing memiliki ketahanan pangan, ruang isolasi dan terpenuhinya Protokol kesehatan.

“Kami berkomitmen bersama dengan 3 pilar yaitu TNI, Polri dan Pemda untuk bisa terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat karawang, dan tidak ada hal lain yang ingin dicapai selain untuk kemajuan Kab. Karawang,” ujar Kapolres.(Fan/Gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: POTRETJABAR.COM