Sukarya WK Jadi Ketua APDESI lagi, Ini Pesannya Menghadapi Pilkada Karawang

waktu baca 2 menit
Rabu, 7 Okt 2020 09:46        
Foto Redaksi

Foto Redaksi

PJ. KARAWANG – Musyawarah Cabang (Muscab) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Karawang Jawa Barat mengukuhkan Sukarya WK terpilih lagi menjadi ketua DPC Apdesi Kabupaten Karawang masa bakti priode 2020-2025

Example 360x660

Pengukuhkan Sukarya WK sebagai ketua DPC Apdesi Kabupaten Karawang Priode 2020-2025, digelar di Ballroom RM Alam Sari Jalan Intercange Karawang Barat, Rabu (07/10/20).

Sukarya WK, Mengatakan, dirinya akan bekerja lebih serius lagi dalam menjalankan amanah sebagai ketua Apdesi Kabupaten Karawang, kata Ia seorang Kepala Desa yang paling bersentuhan langsung dengan masyarakat.

“Saat ini kita menghadapi kemajuan jaman, kita harus bekerja lebih serius lagi dalam arti bukan yang kemarin itu enggak serius, jadi Apdesi ini untuk mengurus masyarakat karena di dalamnya itu semua kepala desa tidak bisa dilepas dengan masyarakat, “katanya.

Tujuan Apdesi lanjut Sukarya, tidak lain untuk mengurus masyarakat yang ada di desa masing-masing, karenanya kedepan harus lebih baik dari sebelumnya. Semua itu tentunya butuh sinergi dengan Pemerihtah Daerah, juga dengan instansi penegak hukum.

“Kinerja kita harus bagus lagi, Kita saling kerja sama antar instansi dari Kejaksaan, Kepolisian, Pemda, mudah-mudahan tidak ada masalah kedepannya, “Ucapnya.

“Desa itu harus lebih maju dari saat ini jangan malah mundur, Untuk program kita ikuti aturan-aturan yang akan datang, Karawang Ini potensinya sangat bagus galilah potensi di desa masing-masing tujuannya untuk mensejahterakan masyarakat, “tambah Ia.

Ketua DPC Apdesi Kabupaten Karawang terpilih Sukarya WK mengucapkan terimakasih atas 30 IKD yang telah memberikan dukungan penuh padanya untuk memimpin Apdesi kembali selama periode 2020-2025.

Dia berpesan di Pilkada yang akan datang Apdesi harus netral, karena Apdesi adalah organisasi independen.

Ditempat yang sama Kapala DMPD Kabupaten KarawangAgus Mulyana menyampaikan, sebagaimana mekanismenya yang sudah dijalankan Sukarya WK kembali terpilih lagi sebagai ketua APDESI Kabupaten Karawang.

Foto Redaksi

Foto Redaksi

“Sesuai mekanisme yang sudah dilakukan dan Sukarya WK terpilih kembali sebagai ketua DPC Apdesi Kabupaten Karawang,”ujarnya.

“APDESI menurut saya sangat berperan sebagai fasilitator dalam proses menyelenggarakan pemerintahan desa artinya semua apabila ada sesuatu hal yang perlu didiskusikan dan di musyawarahkan, Kita tidak harus berkumpul secara keseluruhan kita bisa menghadirkan koordinasi dengan APDESI kemudian dengan secara transparan ke IKD menyampaikan program-program yang akan kita kerjakan, “pungkasnya.

Acara tersebut di hadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa Kabupaten Karawang Agus Mulyana, Anggota DPRD Provinsi Jabar Sri Rahayu Agustin, Ketua DPD Apdesi Jawa Barat, dan 30 IKD Kecamatan.(Ags).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x